Yth. Pimpinan Perguruan Tinggi Swasta (PTS)
Dilingkungan LLDIKTI Wilayah XVII
Dalam rangka peningkatan pelayanan untuk penilaian kelayakan jabatan akademik dosen jenjang Asisten Ahli dan Lektor di lingkungan LLDIKTI Wilayah XVII, berdasarkan Kepmendikbudristek Nomor 384/P/2024, bersama ini kami membuka pendaftaran calon tim penilai jabatan akademik dosen LLDIKTI Wilayah XVII dari semua rumpun bidang ilmu. Calon tim penilai jabatan akademik dosen akan diseleksi sesuai dengan bidang ilmu dan jumlah kebutuhan, dengan persyaratan sebagai berikut:
- Sudah menduduki jabatan akademik minimal Lektor Kepala, serta memiliki portofolio yang baik di PDDIKTI dan SISTER;
- Memiliki rekam jejak akademik minimal di Sinta, termasuk jurnal internasional bereputasi, h-index Scopus,dan karya lainnya;
- Bebas dari pelanggaran integritas akademik;
- Menguasai literasi komputer diantaranya mampu melakukan pengecekan kualitas jurnal dan artikel, serta pengecekan plagiarisme;
- Membuat Surat Pernyataaan Pakta Integritas Asesor Jabatan Akademik Dosen LLDIKTI Wilayah XVII( format terlampir)
- Surat Penugasan dari Pimpinan Perguruan Tinggi
Untuk itu kami berharap Saudara dapat menugaskan dosen yang memenuhi persyaratan untuk menjadi calon tim penilai kenaikan jabatan akademik dosen untuk Asisten Ahli dan Lektor di LLDIKTI Wilayah XVII. Dalam rangka untuk tertib administrasi, dosen pengusul dapat mendaftarkan diri melalui link https://forms.gle/FVQeXvdCWXRqZyQy6. Usulan paling lambat dapat kami terima tanggal 14 Februari 2025, selanjutnya nama-nama calon akan diseleksi secara administratisi oleh LLDIKTI Wilayah XVII.
Demikian surat ini disampaikan, atas perhatian dan kerjasamanya kami ucapkan terimakasih